Bakti Sosial "Donor Darah" Bersama PESANTREN Vespa

Jombang ( beritajombang.Net ),Sebagian masyarakat mungkin beranggapan kalau anak Vespa itu hanya melakukan touring dan menghadiri event klub Vespa saja. Namun lainnya halnya dengan para bikers PESANTREN Vespa Jombang. Mereka ingin membuktikan para bikers atau anak club motor (khususnya Vespa) tidak hanya jalan-jalan melainkan juga sering mengadakan kegiatan bakti sosial.

Club PESANTREN Vespa (Pecinta Scotter Antik & Keren) yang diketuai oleh Lukman Hakim melakukan touring dibarengi dengan bakti sosial di Desa Blimbing, Kec.Gudo dalam rangka memperingati Hari Kartini.

Donor darah dilaksanakan pada hari Minggu (28/4/2013) di Puskesmas Desa Blimbing, dengan dibantu warga setempat, teman2 Pesantren vespa dan warga sangat bersemangat dan antusias hingga terkumpul 63kantong darah hasil dari donor darah tersebut.

"Kami sengaja mengadakan di Desa Blimbing ini dengan harapan bisa mengajak sesama dan genarasi muda untuk sadar akan manfaat Donor Darah. Karena beberapa khasus kita lebih sering melihat kesulitan mendapatkan pasokan darah di beberapa instansi kesehatan, dan terkadang kita tidak tahu bahwa orang-orang di luar sana masih banyak yang membutuhkan bantuan kita dan kami pun mengharapkan dengan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita dalam mendapatkan pasokan darah, khususnya di Jombang," ujar Ariyono, saat menghubungi beritajombang.net, Minggu (28/4/2013).

Anang, salah satu anggota Pesantren juga mengatakan bagi masyarakat di wilayah Jombang dan sekitarnya yang ingin ikut bergabung di Club Pesantren Vespa bisa menghubungi nomor handphone 085706959069 (Bro Agus Wo).

"Karena semakin banyaknya anggota diharapkan kedepan lebih banyak lagi kegiatan positif yang dilakukan. Sudah seharusnya selalu bersyukur kepada Allah SWT atas apa yang sudah kita punya sehingga kita dapat membantu mereka yang membutuhkan. Mari kita berbagi senyuman, karena mereka juga saudara kita " harapnya. aji

Related News

Tidak ada komentar:

Leave a Reply